ri lepuspa castle: Cabut Dari BSM & Counter di BIP

lepuspa castle

Wednesday, December 12, 2007

Cabut Dari BSM & Counter di BIP

Awal bulan Desember ini ada satu hal yang terpaksa saya lakukan yaitu tidak ikutan sharing counter lagi di BSM. Ini dilakukan setelah mengevaluasi penjualan selama 4 bulan ini (kontrak pertama dengan BSM memang hanya 4 bulan saja, tapi beberapa teman sharing ada yang memperpanjang kontraknya). Ada yang bilang evaluasi dilakukan terlalu dini, seharusnya paling tidak dilakukan minimal setelah 6 bulan berjalan. Tapi ada hal lain yang menjadi pertimbangan yaitu jarak yang terlalu jauh dari rumah sehingga ‘inspeksi’ ke BSM jarang bisa dilakukan. Tidak hanya saya yang memutuskan untuk keluar dari BSM, tetapi beberapa teman sharing juga melakukan hal yang sama. Agak sedih juga ketika saya ke BSM untuk mengambil barang-barang. Bagaimanapun saya sudah merasakan selama 4 bulan menjadi tenant di sana (walau hanya sharing). Apalagi ketika berpamitan kepada SPGnya, rasanya terenyuh juga. Tapi keputusan sudah diambil dan mudah-mudahan itu yang terbaik. Mudah-mudahan pula bisa segera mendapatkan tempat baru sebagai pengganti counter di BSM, jika memungkinkan bahkan memiliki counter sendiri tidak sharing dengan teman. Hmm… itu sih memang mimpi saya sekarang ini … ingin memiliki counter sendiri (saya sedang membuat tulisan tentang mimpi saya ini yang inginnya sih bisa diikutkan pada lomba menulis yang diadakan oleh TDA dalam rangka Milad ke 2 nya; tapi sampai sekarang belum selesai juga tuh, padahal deadlinenya tanggal 15 desember… wah… mudah-mudahan terkejar…)… Mudah-mudahan segera terwujud… Amin.

Masih ada satu counter sharing lagi yaitu di BIP. Lokasinya di lt.1 pas di depan Matahari. Lebih mudah ditemukan kalau masuk dari jalan belakang (dari Jl. Sumatera). Untuk counter di BIP ini masih akan dipertahankan karena selain lokasinya cukup bagus (penjualan juga lumayan bagus) dan jarak dari rumah tidak terlalu jauh jadi bisa lebih sering ‘inspeksi’. Namun begitu, untuk counter BIP ini, saya ingin melakukan perubahan. Saya ingin merambah ke baju muslimah dewasa (sekarang ini produk yang dijual di BIP adalah baju muslim anak, aksesoris wanita, tas, dan aromaterapi), tapi berarti harus ada pengurangan untuk item yang sudah ada karena keterbatasan space (beginilah kalau sharing, tidak bisa seenaknya menempatkan barang kita walaupun di tempat lain masih ada yang kosong misalnya). Saya sedang memikirkan kemungkinan ditariknya seluruh produk aromaterapi dan sebagian aksesoris wanita. Tapi itu masih dalam pertimbangan, belum final.

Kemudian juga saya sedang menjajaki untuk gabung di tempat Bu Eka (MTC=Metro Trade Center). Walaupun jaraknya sejauh BSM, tapi tanggungjawab saya di sana tidak terlalu besar, karena saya hanya supply barang (kebetulan yang diminta adalah tas dan baju anak) dengan uang sewa yang cukup murah. Urusan SPG dan lain-lainnya dipegang Bu Eka. Mudah-mudahan cocok deh…

0 Comments:

Post a Comment

<< Home